Tips Gowes Sehat dan Aman di Era New Normal

Tips Gowes Sehat dan Aman di Era New Normal

Akhir-akhir ini bersepeda menjadi salah satu tren yang muncul di era new normal seperti sekarang. Masyarakat mulai memanfaatkan sepeda bukan hanya berolahraga demi kesehatan, melainkan juga untuk mengurangi penggunaan transportasi umum yang rentan mencetuskan penyebaran penyakit menular. Untuk meningkatkan keselamatan bersepeda, yuk ikuti tips berikut ini:

Menggunakan Masker yang Nyaman dan Tidak Mengganggu Pernapasan

Jangan lupa menggunakan masker selama Anda bersepeda. Sebaiknya Anda memilih masker yang nyaman dan tidak terlalu ketat agar tidak mengganggu pernapasan, misalnya masker medis atau masker kain dua lapis. Jika Anda merasa kesulitan bernapas saat bersepeda sambil menggunakan masker, sebaiknya Anda melepas masker sejenak agar tubuh tidak kekurangan oksigen.

Membawa Air Minum Sendiri

Air minum adalah salah satu barang bawaan yang tak boleh terlupakan ketika bersepeda. Bawalah air minum dengan wadah yang ringan dan tak mudah tumpah agar tidak merepotkan.

Menjaga Jarak Antar Pengendara Lain (Jangan Berkelompok)

Anda wajib menjaga jarak dengan pengendara lain ketika bersepeda sendirian atau berkelompok. Karena menjaga jarak penting untuk meminimalkan risiko kecelakaan dan mencegah timbulnya kerumunan yang meningkatkan risiko penularan penyakit.

Melengkapi Diri dengan Alat Pelindung

Alat pelindung berupa jaket dan helm sebaiknya selalu digunakan selama bersepeda. Bila memungkinkan, Anda juga bisa memproteksi diri dengan perlengkapan lainnya seperti alat pelindung siku dan lutut. 

Bersepeda dalam Satu Barisan (Tidak Berjajar)

Bersepeda dengan posisi berjajar dapat mengganggu pengendara lain di jalan raya. Oleh sebab itu, sebaiknya Anda bersepeda dalam posisi satu garis lurus agar tidak mengganggu lajur pengendara lainnya.

Mematuhi Rambu-Rambu Lalu Lintas

Sama seperti pengemudi kendaraan bermotor, Anda juga harus mematuhi rambu-rambu lalu lintas ketika bersepeda. Mematuhi rambu lalu lintas secara disiplin akan mendukung kelancaran lalu lintas sekaligus mengurangi risiko kecelakaan.

Memilih Jalur yang Aman Bagi Pesepeda

Jika memungkinkan, sebaiknya Anda senantiasa bersepeda di jalur khusus sepeda. Namun, Anda bisa memilih jalur lambat bila bersepeda di jalan yang tidak menyediakan jalur khusus tersebut.

Membawa Hand Sanitizer

Asyik bersepeda tak boleh membuatmu lupa menjaga kebersihan diri sendiri. Salah satu cara praktis menjaga kebersihan diri saat bersepeda yaitu dengan membawa dan menggunakan hand sanitizer, terutama setelah melakukan kontak langsung dengan benda-benda di tempat umum. 

Apakah Anda termasuk orang yang rutin bersepeda di era new normal?

Yuk, bersepeda secara teratur tanpa mengabaikan protokol kesehatan agar manfaat sehatnya semakin maksimal. 



PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life)

Senantiasa Melindungi Anda #BCALife2023

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan