Memasuki usia pensiun, kamu mungkin mulai merasakan tantangan baru dalam menjaga stamina dan vitalitas tubuh. Namun, ada cara sederhana dan efektif untuk tetap sehat, seperti memperhatikan pola makan yang seimbang. Hal ini tidak hanya menjaga kesehatan fisik, tetapi juga mendukung kesejahteraan mental dan emosional secara keseluruhan.
Oleh karena itu, beberapa tips ini bisa membantumu dalam menerapkan diet sehat agar masa pensiun tetap bugar dan fit.
Seiring bertambahnya usia, tubuh lansia memerlukan perhatian ekstra terhadap asupan nutrisi. Meskipun metabolisme melambat dan kebutuhan energi berkurang, kebutuhan akan vitamin, mineral, dan protein tetap penting untuk menjaga fungsi tubuh dan keseimbangan secara keseluruhan.
Menurut World Health Organization (WHO), pola makan yang seimbang sangat penting untuk mencegah penyakit degeneratif seperti diabetes, hipertensi, dan masalah jantung yang sering dialami lansia. Berikut beberapa tips untuk mengatur porsi dan pola makan ini bisa kamu coba terapkan:
Makanan pokok seperti beras, gandum, kentang, dan sagu mendukung aktivitas harian lansia. Porsi yang disarankan berkisar antara 150 hingga 300 gram per hari.
Batasan konsumsi minyak sebanyak 5 sendok teh, gula 4 sendok makan, dan garam 1 sendok teh per hari sangat disarankan. Bagi lansia dengan riwayat hipertensi atau diabetes, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter mengenai takaran yang tepat.
Pastikan untuk mengonsumsi 5 porsi buah dan sayuran per hari, dengan perbandingan 250 gram sayur dan 200 gram buah segar. Pilih buah yang lembut dan manis seperti pisang, pepaya, atau alpukat, serta sayuran hijau seperti bayam, kangkung, dan brokoli.
Mengupayakan untuk mengatur pola makan yang seimbang dan mengatur porsi makan secara bijak, bisa membantumu menjaga kesehatan dan meningkatkan kualitas hidup.
Selain mengatur pola dan porsi makan, pemilihan protein juga penting. Hal ini, karena protein memainkan peran krusial dalam mempertahankan kekuatan otot, terutama seiring bertambahnya usia.
Kekurangan protein bisa mengurangi massa otot, memengaruhi stamina dan mobilitas. Pilihlah sumber protein rendah lemak seperti ikan, tahu, tempe, dan kacang-kacangan.
Salah satu pilihan terbaik yaitu ikan yang kaya omega-3, seperti salmon dan sarden. Selain baik untuk otot, kandungan tersebut juga mendukung kesehatan jantung.
Serat dan karbohidrat kompleks juga memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan tubuh lansia. Serat membantu melancarkan pencernaan, mencegah sembelit, dan mengontrol kadar gula darah, serta mendukung kesehatan jantung. Sumber serat yang baik antara lain sayuran hijau, buah-buahan, dan biji-bijian utuh.
Di sisi lain, karbohidrat kompleks yang terdapat dalam beras merah, quinoa, dan roti gandum memberikan energi yang lebih stabil dan tahan lama, sehingga kamu bisa merasa kenyang lebih lama dan tetap bertenaga sepanjang hari. Kombinasi keduanya mendukung keseimbangan tubuh dan menjaga kesehatan jangka panjang.
Lemak sehat sangat penting untuk menjaga kesehatan jantung dan otak, terutama saat usia bertambah. Lemak ini dapat mengurangi risiko penyakit jantung, menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL), dan mendukung fungsi otak yang lebih optimal.
Beberapa sumber lemak sehat yang bisa kamu pilih antara lain alpukat, minyak zaitun, kacang-kacangan, dan biji chia. Mengganti lemak jenuh yang terdapat dalam makanan olahan dengan lemak sehat akan memberikan manfaat jangka panjang, tidak hanya untuk tubuh, tetapi juga untuk kesejahteraan jantung dan otak.
Pada dasarnya, menjaga pola makan yang sehat adalah langkah penting dalam menjaga stamina dan vitalitas tubuh, terutama di usia pensiun. Sebagai langkah awal, selalu konsultasikan diet dengan ahli gizi atau dokter agar bisa mendapatkan pola makan yang sesuai dengan kondisi tubuh.
Selain menjaga pola makan, melindungi diri dan keluarga untuk hari tua juga tak kalah krusial. Memiliki perlindungan finansial untuk kenyamanan di masa depan dapat menjadi langkah bijak. BCA Life PELITA, asuransi jiwa berjangka, hadir memberikan perlindungan terhadap risiko penyakit kritis mulai dari stadium awal hingga akhir, serta memberikan santunan pendapatan dan manfaat meninggal dunia.
Selain itu, adanya BCA Life PELITA memungkinkan kamu menjalani hari tua lebih tenang, menjaga kesejahteraan keluarga, serta memastikan kehidupan yang lebih terjamin.
PT Asuransi Jiwa BCA berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan