Tahapan Kehidupan

Langkah-langkah Mempersiapkan Masa Depan Anak

Memiliki anak merupakan suatu anugerah dari Tuhan. Bagi Anda yang telah menjadi orang tua, selamat! Karena Anda tidak hanya mendapatkan anugerah, tetapi juga titipan dari Tuhan. Sebagaimana orang tua Anda yang dulu berjuang demi masa depan Anda yang telah menjadi masa kini, tentunya Anda pun ingin melakukan hal yang sama bagi anak Anda, bukan? Mempersiapkan masa depan yang terbaik untuk anak Anda tidaklah mudah. Untuk itu, diperlukan persiapan yang matang sejak dini agar si kecil dapat menyongsong masa depannya. Bagi Anda yang kebingungan memulainya, simak beberapa poin berikut!

1. Perkenalkan istilah dan instrumen keuangan pada anak sejak dini

Mengawali dunianya, tentunya anak-anak tidak akan langsung paham dunia finansial yang begitu luas. Anda dapat memulai mengenalkan istilah dan instrumen keuangan yang sederhana seperti: tabungan, hutang, iuran, dan biaya. Istilah-istilah ini kerap muncul di dunia pendidikan anak Anda. Tentunya, instrumen ini perlu diajarkan secara perlahan dan bertahap agar kelak, saat ia mengerti, si kecil dapat mempersiapkan masa depannya. Salah satunya adalah mempersiapkan biaya yang akan ia perlukan dalam menjalani masa pendidikannya.

2. Budgeting biaya pendidikan anak untuk jangka pendek dan panjang

Dalam mempersiapkan masa depan si kecil, penting sekali bagi Anda untuk menentukan budget biaya pendidikannya. Agar mempermudah Anda dalam membuat budget atau anggaran biaya pendidikan anak, Anda bisa membaginya untuk jangka pendek dan panjang. Semisal, anak Anda saat ini masih balita dan akan segera masuk Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) atau TK, Anda bisa mempersiapkan budget biaya masuk sekolah tersebut, berikut dengan keperluan sekolahnya seperti seragam, alat tulis, iuran, dan lain-lain.

Untuk jangka panjang, Anda bisa mulai meriset biaya pendidikan untuk setiap jenjang hingga perguruan tinggi. Dengan mengasumsikan kenaikan biaya pendidikan setiap tahun, semisal 10%, Anda dapat memperhitungkan biaya masuk sekolah dikali berapa tahun lagi anak Anda akan masuk sekolah tersebut.

3. Menabung dan berinvestasi kebutuhan anak sedini mungkin

Salah satu solusi terbaik dalam mempersiapkan masa depan anak adalah menabung dan berinvestasi untuk pendidikannya. Untuk kebutuhan pendidikan anak jangka pendek, Anda dapat membuatkan tabungan khusus untuknya. Sementara untuk jangka panjang, Anda dapat menyusun portofolio investasi seperti reksadana atau properti.

Hal ini sangat penting karena biaya dan inflasi akan terus naik seiring perkembangan zaman. Investasi pendidikan dapat mengiringi pertumbuhan biaya tersebut, sehingga Anda tidak kewalahan saat tiba waktunya menyekolahkan anak Anda ke jenjang yang lebih tinggi.

4. Mulai mempersiapkan asuransi kesehatan anak sejak dini

Kita tidak pernah tahu rintangan apa yang menanti di masa depan selagi si kecil berusaha menggapai cita-citanya. Karenanya, Anda harus mempersiapkan tameng atau pelindung demi mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Salah satu caranya adalah asuransi kesehatan. 

BCA Life menyediakan Bima Proteksi Kesehatanku untuk melindungi si kecil sejak dini. Anda dapat mendaftarkan anak Anda mulai dari usia 6 bulan. Manfaat yang akan Anda terima adalah santunan rawat inap rumah sakit serta santunan meninggal dunia. Premi yang ringan dan dapat dibayarkan secara bulanan atau tahunan, tentunya ini merupakan penawaran terbaik bagi Anda dan si kecil!

Sudahkah Anda membulatkan tekad dalam membantu si kecil menyongsong masa depannya? Percayalah, ibarat pepatah berakit-rakit ke hulu, berenang-renang ketepian, buah hasil sabar dan kerja keras Anda dari sejak dini akan mengantarkan anak Anda ke gerbang masa depannya yang cerah. BCA Life berkomitmen untuk senantiasa memberikan perlindungan terbaik bagi Anda dan keluarga di masa yang akan datang.

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life)

Senantiasa Melindungi Anda #BCALife2023

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan